Titik Rawan Keramaian Diamankan, Kapolres Yudho Pimpin Apel Gelar Pasukan Ketupat 2023

Titik Rawan Keramaian Diamankan, Kapolres Yudho Pimpin Apel Gelar Pasukan Ketupat 2023

Pasaman, - - Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Singgalang 2023 digelar di lapangan Sanika Satyawada Mako Polres Pasaman. Senin (17/04/2023).

Bertindak selaku Pimpinan Apel, Kapolres Pasaman AKBP. Yudho Huntoro dan Komandan Upacara Iptu Semen Nasir, KBO Satlantas Polres Pasaman. 

Operasi Ketupat tahun ini mengusung tema 'Mudik Aman dan Berkesan', seperti disampaikan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam amanat yang dibacakan Kapolres Yudho Huntoro.

Dikatakan Kapolres Yudho, Operasi Ketupat 2023 melibatkan personil Polri, TNI, Dishub, Pol.PP Damkar, BPBD dan tenaga kesehatan. 

"Di wilayah hukum Polres Pasaman, kita mendirikan dua Pos Pengamanan (Pos Pam) Lebaran, di Objek Wisata Rimbo Panti dan Objek Wisata Equator Bonjol, dengan melibatkan 75 personil Polri Polres Pasaman, " sebut Yudho.

Dalam keterangan kepada wartawan, Kapolres Yudho menambahkan bahwa pihaknya juga mengamankan sejumlah titik keramaian, seperti pasar tumpah di sepanjang jalur lintas sumatera, guna mengantisipasi terjadinya kemacetan arus mudik lebaran.

Usai upacara, dilanjutkan pemusnahan barang bukti hasil tangkapan, diantaranya Barang Bukti Narkoba berupa Sabu-sabu seberat 675, 3 gram, knalpot racing dan mercon. 

Hadir dalam Apel tersebut, Wakil Bupati Pasaman, Dandim 0305, Kajari, Ketua PN, dan pejabat instansi vertikal, kepala OPD Pasaman dan puluhan wartawan media cetak, televisi dan online.

pasaman sumbar
Syafrianto

Syafrianto

Artikel Sebelumnya

Tangkap 2 Orang Pelaku, AKBP Yudho Huntoro:...

Artikel Berikutnya

Wakil Ketua DPRD Pasaman Dampingi Bupati...

Berita terkait

Rekomendasi berita

Nagari TV, TVnya Nagari!
Danpuspenerbad Mayjen TNI Zainuddin Melaksanakan Kunjungan Kerja ke Way Tuba, Lampung
Dukung Program Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1710-02/Timika Bantu Warganya Dalam Memanen Jagung
Terima Kunjungan Kepala BPOM, Kapolri Pastikan Sinergi Penindakan Mafia
Kapolda Papua Kerahkan Satgas Operasi Damai Cartenz untuk Kejar Pelaku Kekerasan Bersenjata di Yalimo

Tags